Iklan

Song Kang Ho tentang film terbarunya "A Taxi Driver"


Song Kang Ho telah kembali!


Aktor kenamaan Song Kang Ho akan segera kembali ke layar lebar dengan film "A Taxi Driver." Jika seluruh filmnya dijadikan satu akan mencapai lebih dari 10 juta penonton. Karena publik sangat mengantisipasi film ini, Song Kang Ho berkata "Walaupun saya tidak peduli pada besarnya keuntungan, namun ini adalah film yang merupakan hasil kerja keras banyak orang, jadi saya harap banyak yang menontonnya"


"A Taxi Driver" adalah kisah nyata seorang supir taksi bernama Kim Sa Bok yang membawa penumpang seorang jurnalis dari Jerman yang meliput tentang insiden Gwangju 5.18 (demonstrasi melawan pemerintah). Karena dia terlilit hutang, akhirnya dia bersedia untuk mengantar reporter Jerman ke Gwangju dengan bayaran 100.000 won.

baca juga : Ryu Jun Yeol di "Taxi Driver", lahirnya karakter baru yang mengesankan!

Sama seperti di film sebelumnya "The Attorney", Song Kang Ho bilang bahwa ia tidak yakin dapat melakukan peran ini, karena ini adalah film yang sangat bagus dan dia tidak mau menjadi seseorang yang merusaknya. Namun pada akhirnya ia bersedia melakukannya.

"Semua orang yang ada di "A Taxi Driver" adalah rakyat biasa yang memiliki tekad dan tujuan. Mereka melakukan yang terbaik sebagai masyarakat bangsa ini. Namun, saat mereka bergerak bersama, mereka mampu mengatasi sebuah tragedi besar dan inilah yang dinamakan harapan. Saat kita semua mempunyai keinginan untuk bergerak, tanpa disuruh oleh siapapun, kita bisa menjadi sebuah kekuatan luar biasa"

Selain Song Kang Ho, "A Taxi Driver" juga dibintangi oleh Yoo Hae Jin, Ryu Jun Yeol, dan aktor Thomas Kretschmann. Film ini akan dirilis di bioskop tanggal 2 Agustus.

source. hancinema



No comments