Iklan

Kim Jung Hyun Bicara Tentang Rating "School 2017" Yang Kurang Memuaskan

pic credit. SPOTV.STAR

Dalam sebuah interview yang dilaksanakan setelah berakhirnya drama "School 2017", aktor Kim Jung Hyun bicara tentang rating penonton yang rendah.

Drama "School 2017" tayang di waktu yang bersamaan dengan drama SBS "Falsify" dan MBC "The King Loves". Di penayangan episode terakhirnya, "School 2017" tamat dengan rating terendah di waktu tayang tersebut. Hal ini menjadikan "School 2017" sebagai drama dengan rating terendah diantara drama seri "School" yang lainnya. Walau begitu, drama ini juga dipuji karena telah membantu publik menemukan aktor-aktor baru yang berbakat.

"School 2017" adalah drama pertama Kim Jung Hyun dimana ia berperan sebagai pemain utama dan drama ini tayang di televisi nasional. Saat ditanya tentang perolehan rating yang rendah, ia tidak menyembunyikan kekecewaannya dan ia merasa seharusnya ia dapat melakukan akting yang lebih baik lagi. Kim Jung Hyun berkata, "Ada sebuah penyesalan yang tertinggal. Jika ratingnya lebih tinggi, para pemain dan kru akan merasa lebih baik tentang kerja keras mereka. Sebagai orang yang menerima manfaat terbesar, saya merasa tidak enak."

baca juga : 5 Pelajaran Berharga Yang Dapat Kita Petik Dari Drama “School 2017”

Kim Jung Hyun ungkap bahwa ia ingin pemain lainnya bisa mendapat sorotan, "Saya merasa bersalah atas berbagai alasan. Saya pikir, jika saja saya lebih dikenal oleh masyarakat."

Namun disamping itu semua, Kim Jung Hyun mengungkap bahwa para pemain dan kru memfilmkan drama ini dengan penuh semangat. Ia berkata, "Topik yang diangkat drama ini sangat bagus, jadi suasana di lokasi syuting juga menyenangkan. Kami menyelesaikan drama ini dengan sukses, namun saya tetap sedih dengan perolehan ratingnya."

Kim Jung Hyun juga mengungkap bahwa ia telah banyak mengambil pelajaran berharga dari drama ini, "Kita tidak bisa berharap semua jadi sempurna di percobaan pertama kita. Saya mencoba untuk rendah hati dengan berpikir bahwa jika rating drama ini bagus, mungkin saja saya jadi besar kepala. Saya mencoba untuk menjadi orang yang rendah hati bagaimanapun hasil ratingnya. Saya ingin diingat sebagai seseorang yang memikirkan orang-orang disekitar saya, bukan karena ratingnya." Tak lupa Kim Jung Hyun juga mengungkap rasa terima kasihnya pada staff yang telah bekerja keras di drama ini.

source. (1)

No comments