Adegan Demo Mahasiswa Di Drama "Live" Jadi Kontroversi, Tim Produksi Minta Maaf
Drama tvN "Live" yang dibintangi Lee Kwang Soo dan Jung Yu Mi, menyampaikan permintaan maaf atas adegan yang menimbulkan kontroversi yaitu adegan demo mahasiwa di Ehwa Women’s University.
Adegan tersebut merupakan remake dari peristiwa yang memang benar-benar terjadi di tahun 2016 dimana para polisi menyerang mahasiswa yang melakukan aksi protes.
Setelah menerima berbagai kritik dari penonton, tim produksi menjelaskan bahwa adegan tersebut dimaksudkan untuk menunjukkan konflik antara polisi dengan isu yang memicu terjadinya insiden tersebut, namun mereka akhirnya memutuskan untuk mengedit kembali drama ini dan menghilangkan adegan tersebut.
Tim produksi sampaikan permintaan maaf, "Kami ingin meminta maaf kepada alumni, mahasiswa dan semua pihak yang terkait dengan aksi protes di Ehwa Women's University yang telah tersakiti dengan adanya adegan tersebut di episode 2 yang tayang tanggal 11 Maret."
"Kami sangat bersimpati terhadap orang-orang yang masih trauma terhadap peristiwa itu, mereka akan dapat kembali teringat pada kenangan pahit tersebut akibat melihat adegan ini. Penulis Noh Hee Kyung, PD Kim Gyu Tae dan tim produksi menaruh simpati yang dalam terhadap rasa marah dan luka para mahasiswa dan menyampaikan permintaan maaf.
"Tayangan ulang drama ini akan diganti dengan versi yang telah diedit dan semua yang mengandung adegan tersebut akan dihapus secara online. Sekali lagi kami ingin mengucap maaf kepada semua pihak yang tersakiti oleh adegan itu. Kami akan terus memberikan perhatian lebih terhadap produksi drama ini."
source. (1)
Post a Comment